F O K U S

Nabi Daud Tentang Siapakah Kristus

Ia Adalah Seorang Nabi Dan Ia Telah   Melihat Ke Depan Dan Telah Berbicara Tentang Kebangkitan Mesias Oleh: Blogger Martin Simamora ...

0 Dipelihara Oleh Kesetiaan Tuhan : Panggilan Yang Dahsyat!

Pemahaman Diri Kita Sendiri Saat  Meninjau Apa Yang Terjadi Dimasa Lampau

Lalu apakah pengertian diri kita sendiri saat kita meninjau kebelakang dan bertanya apakah yang telah terjadi dimasa lampau yang membuat kita menjadi Kristen? Ini : kita adalah orang-orang yang telah dipanggil oleh Tuhan masuk kedalam persekutuan dengan Anaknya, dan, dia, yang karena panggilan itu, telah mulai berseru pada Yesus untuk dipuaskan segala kerinduannya dan dilepaskan dari dosa-dosa . Anda dapat menyebut hal ini dengan banyak sekali frasa-frasa yang biblikal: menjadi lahir kembali, menjadi diselamatkan, menjadi diubahkan, menjadi  ciptaan yang baru, menjadi seorang murid, menerima Yesus dan lain-lainya.

Dalam Ayat 2 Paulus menyebutnya, "menjadi dikuduskan," atau, "menjadi orang-orang kudus." (orang-orang kudus bukanlah soal peringkat atau eselon dalam kekristenan. Pada dasarnya sama dengan menjadi seorang Kristen).

Mengklarifikasi Apakah Panggilan Tuhan itu

Sebelum kita meninggalkan tinjauan kebelakang ini  pada soal siapakah kita sebagai orang-orang Kristen, saya harus mengklarifikasi apakah panggilan Tuhan itu. Anda tidak dapat mengetahui seutuhnya apakah artinya menjadi seorang Kristen hingga anda tahu apa maknanya  dipanggil oleh Tuhan. Tidak hanya akan berdampak terhadap pemahamanmu pada bagaimana kamu menjadi seorang Kristen, tetapi juga perilakumu sebagai seorang Kristen saat ini dan pengharapanmu akan masa  depan.

Tujuan Persekutuan dengan Yesus

Pertama, cermati ayat 9 dimana kita belajar tujuan panggilan itu, yaitu, bersekutu dengan Yesus :"Allah, yang  memanggil kamu kepada persekutuan dengan Anak-Nya Yesus Kristus, Tuhan kita." Sehingga menjadi seorang Kristen berarti dipanggil oleh Tuhan kedalam persekutuan dengan Anaknya. Ini adalah basis biblikal semua hal yang kita perbincangkan tentang hubungan personal dengan Yesus Kristus.

Jika seseorang bertanya kepada anda, "Apakah anda memiliki hubungan personal dengan Yesus?" apa yang anda maksudkan adalah." Sudahkan 1 Korintus 1:9 sungguh-sungguh terwujud didalam kehidupanmu?"

Apakah anda menikmati persekutuan dengan Kristus yang hidup? Apakah kehidupanmu terikat bersama  sehingga engkau memperoleh pengampunan dan kekuatan dan pengharapan dan panduan dan sukacita darinya  sementara Ia menarik dari dirimu, iman dan kasih dan doa dan kepatuhan? Jika demikian, maka itu berarti kamu telah dipanggil.

Bersambung

John Piper, Sustained by the Faithfulness of God |Martin Simamora


No comments:

Post a Comment

Anchor of Life Fellowship , Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri - Efesus 2:8-9