F O K U S

Nabi Daud Tentang Siapakah Kristus

Ia Adalah Seorang Nabi Dan Ia Telah   Melihat Ke Depan Dan Telah Berbicara Tentang Kebangkitan Mesias Oleh: Blogger Martin Simamora ...

0 Apa Arti "Firman Menjadi Manusia"?

Yohanes 1:14
Firman itu telah menjadi manusia, dan diam di antara kita, dan kita telah melihat kemuliaan-Nya, yaitu kemuliaan yang diberikan kepada-Nya sebagai Anak Tunggal Bapa, penuh kasih karunia dan kebenaran

Pertanyaan Besar hari ini : Apa arti Firman menjadi Manusia?

Pernahkah anda memperhatikan bahwa terkadang lebih mudah untuk memperlihatkan sesuatu  kepada seseorang untuk menyatakan maksud anda ketimbang  hanya menggunakan kata-kata? Misalnya, tidak selalu berhasil apabila saya mencoba menjelaskan kepada anak saya bagaimana saya menginginkan dia untuk memotong rumput. Tetapi ketika saya berjalan keluar ke halaman bersamanya dan memperlihatkan kepadanya bagaimana memotong; meratakan dan merapikan pinggirannya, dia dengan cepat menangkap apa yang saya coba ajarkan kepadanya.

Hidup kekristenan juga kerap demikian. Melalui Alkitab, Tuhan telah memberikan kepada kita detail yang begitu luas terkait  realitas, spiritualitas dan kesalehan. Tetapi Tuhan tidak stop sampai disini saja. Hal ini seperti suatu ketika Tuhan berkata,"Aku ingin mengatakan sesuatu- mari Saya jelaskan seperti ini..." Dan kemudian Kristus lahir, dan Dia telah menjalani kehidupan yang sempurna sebagai sebuah tipikal gambar arsitektur yang Dia maksud seperti telah dinyatakan oleh Kitab Suci, yang mana Kristus adalah Anak Domba korban yang sempurna, "melainkan dengan darah yang mahal, yaitu darah Kristus yang sama seperti darah anak domba yang tak bernoda dan tak bercacat (1Petrus 1:19).

Melalui kehidupan Kristus, kita dapat melihat dengan sangat tepat apa yang Tuhan maksud dengan Kasih,mengampuni, melayani, menyembah, berdoa dan banyak aspek lain dalam perjalanan kristen. Tuhan telah memberikan kepada kita "Gambar Firman" yang luar biasa- kehidupan Kristus di dunia.

Kehidupan Kristus merupakan kulminasi atau puncak dari keseluruhan pesan di dalam kitab suci. Dengan mempelajari kehidupan-Nya, kita dapat "menangkap" apa yang Tuhan inginkan kita ketahui tentang menghidupi kehidupan yang saleh.

Kehidupan Kristus memberikan kepada kita demonstrasi puncak tentang bagaimana seharusnya kita menjalani kehidupan di dunia ini.

1 Koristus 11:1
Jadilah pengikutku, sama seperti aku juga menjadi pengikut Kristus.

(Chris Russell, AiG-U.S. answersingenesis.com  | Alih Bahasa : Martin Simamora)

No comments:

Post a Comment

Anchor of Life Fellowship , Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri - Efesus 2:8-9