F O K U S

Nabi Daud Tentang Siapakah Kristus

Ia Adalah Seorang Nabi Dan Ia Telah   Melihat Ke Depan Dan Telah Berbicara Tentang Kebangkitan Mesias Oleh: Blogger Martin Simamora ...

0 Khotbah Menyambut Tahun Baru 2017:

Oleh: Martin Simamora

Masa Depan Bukan Realitas “Impian Dan Kenyataan”

Di setiap hari yang dianugerahkan-Nya, kucoba untuk senantiasa mengucap syukur dan memanjatkan doa, atau bahkan menyampaikan kepada-Nya apakah yang ada di dalam benak pikiran ini. Bisa apa saja. Bisa apa yang menjadi harapan dalam tantangan untuk mewujudkannya, kadang merupakan ungkapan pikiran atas  setiap firman yang membentuk dan menempa diri untuk senatiasa memiliki stamina dan kekuatan untuk tetap hidup dan berenergi di dalam perubahan apapun di dunia ini. Tetapi juga berdoa agar segala pemikiran, rencana dan kemampuan yang bersemayam di diri ini dapat menjadi modal dasar membajak tanah garapan yang dianugerahkan-Nya agar dapat menanam, merawat dan memetik buahnya sehingga sejahtera. Berdoa agar pertumbuhan dari-Nya memberkati setiap perbuatan tangan yang dilakukan berdasarkan pemikiran pikiran yang telah dibasuhkan dalam doa kepada Bapa. Di atas semuanya itu, semua manusia akan menjalani kehidupan ini berdasarkan pengharapan yang dibangunnya agar terwujud sebagaimana hati berharap. Impian dan kenyataan seharusnya tak mengecewakan dan menyedihkan kala tak bersepakat membahagiakan setiap manusia yang menyebut dirinya adalah anak-anak Tuhan.


Apakah yang sudah anda doakan dan usahakan dalam perencanaan dan kerja kerasmu pada 2016 hingga menjelang kesudahan tahun ini? Sudahkah itu memuaskanmu, ataukah mengecewakanmu? Apakah anda berpikir waktu dan keberuntungan tak memihakmu? Tetapi lebih dari itu semua adalah, siapakah Tuhan bagimu disepanjang 2016 ini hingga jelang kesudahan penanggalan 2016 ini?

0 Tinjauan:Pengajaran Pdt.Erastus Sabdono Tentang Corpus Delicti (26/40)

Oleh: Martin Simamora

Sepuluh Bagian Ketiga
Digembalakan Oleh Yesus Kristus Agar Tidak Serupa Dengan Dunia Ini Sebab Dibawa Keluar Dari Hidup Di bawah Maut Kepada Hidup Di Dalam Allah

(Lebih dulu di “Bible Alone”-Minggu, 21Agustus 2016- telah diedit dan dikoreksi)
 
Moralitas pada relativitasnya dan problem abadi manusia- kredit: carlylestewart.com
Bacalah lebih dulu: “bagian 25

Penggembalaan Yesus bukan menggembalakan anda agar memiliki moralitas baik sebagai kontra terhadap segala dimensi negatif atau jahat di dunia ini, hal ini terjadi karena siapakah Yesus dan kuasa padanya yang mengerjakan apakah yang menjadi tujuannya ke dunia ini sehingga digenapi olehnya. Sementara itu, memang adalah baik bagi semua manusia untuk memiliki moralitas yang baik dan kehidupan luhur di dalam dunia manusia, tetapi juga jika anda mengakui siapakah Yesus sebagaimana Ia bersabda maka kita harus mendengar dan mentaati kebenarannya yang menunjukan bahwa kejahatan di dunia ini bukan berakar pada problem peradaban, etika moralitas dan keagungan spiritualitas manusia di dalam kehidupan. Yesus sejak semula menunjukan bahwa peradaban, etika moralitas dan keagungan spiritualitas manusia bereaksi begitu janggal terhadap kedatangan dirinya, menolaknya atau etika moralitas, peradaban manusia dan keagungan spiritualitas manusia menjadi buta dan tuli terhadap Yesus:

Yohanes 3:19 Terang telah datang ke dalam dunia, tetapi manusia lebih menyukai kegelapan dari pada terang, sebab perbuatan-perbuatan mereka jahat.

Ketika Yesus berkata “tetapi manusia lebih menyukai kegelapan dari pada terang,” yang dimaksudkannya adalah dirinya adalah terang.


Mengapa penggembalaan Yesus tidak berhubungan dengan sebuah kontra keras terhadap segala hal negatif terkait moralitas dan hukum, itu dikarenakan Yesus sendiri meletakan dirinya sebagai satu-satunya solusi bagi problem jahat dunia ini. Itu termasuk moralitas  di dunia ini telah berada dibawah penghakiman jiwa Sang Kristus. Mari perhatikan berikut ini:

Matius 15:17- 20Tidak tahukah kamu bahwa segala sesuatu yang masuk ke dalam mulut turun ke dalam perut lalu dibuang di jamban? Tetapi apa yang keluar dari mulut berasal dari hati dan itulah yang menajiskan orang. Karena dari hati timbul segala pikiran jahat, pembunuhan, perzinahan, percabulan, pencurian, sumpah palsu dan hujat. Itulah yang menajiskan orang. Tetapi makan dengan tangan yang tidak dibasuh tidak menajiskan orang."


Moralitas dunia adalah soal apakah yang benar dan apakah yang salah; apakah yang seharusnya dilakukan dan apakah yang tidak boleh dilakukan; apakah yang harus dikoreksi pada diri manusia agar kehidupannya hidup didalam apakah yang seharus dilakukan berdasarkan apakah yang benar dan apakah yang salah sehingga tak boleh dilakukan. Tetapi sama sekali problem moralitas ini tidak akan mendefinisikan manusia dan kemanusiaan sebagai memiliki problem kenajisan; sama sekali problem moralitas manusia tak akan dikaitkan dengan akar masalah sejatinya, yaitu “dari hati timbul segala  rupa kejahatan dan problem  moralitas itu.” Perubahan perilaku bisa dipastikan sebagai kemampuan manusia itu untuk menguasai dirinya dan mengontrol apa yang ada di hati dan pikirannya agar tidak melahirkan  problem moralitas di dunia ini dan problem kejahatan yang dapat melukai sesamamu manusia, tetapi disaat yang sama dapat dipastikan bahwa selama-lamanya manusia  tidak dapat mematikan dan membuang problem kenajisan yang datang dari hati. 


Sebab manusia tak akan pernah memiliki sumber pengudusan yang senantiasa terhadap problem kenajisan itu sendiri sementara hati sebagai sumber segala rupa kejahatan dan problem kemanusiaan, tetap berada dalam kehidupan diri setiap manusia. 
Anchor of Life Fellowship , Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri - Efesus 2:8-9