F O K U S

Nabi Daud Tentang Siapakah Kristus

Ia Adalah Seorang Nabi Dan Ia Telah   Melihat Ke Depan Dan Telah Berbicara Tentang Kebangkitan Mesias Oleh: Blogger Martin Simamora ...

0 KEMATIANKU (2 selesai)



Apa yang Terjadi Pada Seorang Saat  Kematian
Oleh: Wayne Jackson
Christian Courier


Dibawa Serta Bersama-Nya — 1 Tesalonika 4:14
Dalam surat atau epistelnya yang pertama kepada orang-orang kudus di Tesalonika, rasul Paulus menekankan bahwa orang-orang Kristen yang telah meninggal masih menikmati hubungan “dalam Kristus (1Tes 4:16b), dan pada waktu kedatangan Tuhan kembali, mereka yang tubuhnya telah “tidur” akan dibawa serta “bersamanya” (1Tes 4:14b) “dari surge” (1Tes 4:16a).

Sementara memang sejumlah kontroversi pada konstruksi teks tersebut (sejumlah pihak berkata bahwa “dengannya” merujuk pada sebuah jalan masuk menuju surge setelah waktu kedatangan Kristus kedua), setelah mempertimbangkan opsi-opsi secara cermat, Hendriksen menyatakan bahwa Allah “akan membawa jiwa-jiwa mereka [orang-orang benar] dengannya dari surge [dengan Yesus, dari surga], sehingga orang-orang benar dalam Kristus dapat disatukan kembali secara cepat (dalam sekejab)” dengan tubuh-tubuh mereka (1979, 113-114; bandingkan dengan Morris, 1991, 140).

Semua orang kudus yang setia-yang masih hidup dan yang telah meninggal dunia-tetap memiliki pengalaman mereka “bersama dengan Tuhan”. Terkait hal ini, Harris memberikan sebuah komentar:

“The difference between ‘the dead in Christ’ and living Christians is not in their status (‘in Christ’ in both cases), but in the quality of their fellowship with Christ and the degree of their proximity to Christ” (1971, III.1207; emphasis added).

[perbedaan antara “mereka yang telah meninggal dalam Kristus”dan orang-orang Kristen yang masih hidup bukan dalam status mereka (“dalam Kristus” dalam kedua kasus tersebut), tetapi dalam kualitas persekutuan mereka dengan Kristus dan tingkat kedekatan mereka pada Kristus” (1971, III.1207; penekanan ditambahkan).

Telah Diselamatkan Kepada Kerajaan Surgawi-Nya-2Timotius 4:18

0 KEMATIANKU

Apa yang Terjadi Pada Seorang Saat  Kematian
Oleh: Wayne Jackson
Christian Courier

Ketika tubuh manusia mati, tubuh itu kembali ke debu atau tanah pembusukan (Kejadian 3:19; Pengkhotbah 12:&;2Korintus 5:1), di situlah tubuh itu menanti “hari akhir” sejarah bumi (Yohanes 6:44,54).Pada momen itulah tubuh akan dibangkitkan dalam sebuah bentuk baru, sebuah tubuh kekal (Daniel 12:2; Matius 10:28; 1Korintus 15:54). Tubuh manusia tidak “didaur ulang” secara beruntun dalam sebuah rangkaian tubuh-tubuh daging, sebagaimana digagaskan dalam agama-agama yang meyakini dogma “reinkarnasi”.


Tetapi bagaimana dengan orang yang ada dalam tubuh tersebut? Apa yang terjadi dengan jiwanya” Kemanakah itu akan pergi?
Anchor of Life Fellowship , Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah, itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri - Efesus 2:8-9