Oleh : Precept Austin
Bagian 2... Kita membaca sebelumnya bahwa Yesus adalah Anak Daud. Disini Dia juga adalah anak Abraham. Tuhan telah berkata kepada Abraham, “Melalui keturunanmu semua bangsa di muka bumi akan diberkati, karena engkau telah mematuhiku” (Kejadian 22:18).
Matius 1:1-17
Aku, Yesus… adalah Tunan dan keturunan Daud, dan Bintang Pagi Cemerlang- Wahyu 22:16
HARI INI DALAM FIRMAN
Melacak sejarah-sejarah keluarga adalah sebuah hobi yang sedang bertumbuh. Hari ini orang menghabiskan ribuan dolar untuk membeli perangkat lunak khusus komputer, buku-buku riset, dan bahkan melakukan perjalanan-perjalanan ke daerah dimana nenek moyang mereka berasal.
Silsilah-silsilah sangat teramat penting bagi orang-orang Yahudi. Matius 1:1-17 menyajikan silsilah Yesus pada sisi Yusuf. Matius mengatakan bahwa Yesus adalah “putera Daud, anak Abraham ( ayat 1). Banyak akademisi Alkitab percaya bahwa Matius membalikan urutan kronologis disini untuk menghadirkan Yesus pertama-tama sebagai Mesias, Raja yang akan mendirikan Kerajaan Surga di atas bumi.