Rabu, tgl 13
Agustus 2014, pk 19.00
Pdt. Budi Asali, M. Div.
Apa yang dilihat Juru Selamat kita dari salib, Yoh 19:26 –
lukisan : James Jacques Tissot, Brooklyn Museum, NY |
KESUCIAN KRISTUS
kristologi (9)
Bacalah
lebih dulu bagian 8
3) Yesus dibaptis oleh Yohanes Pembaptis, padahal
baptisan Yohanes adalah baptisan untuk pengampunan dosa (Mark 1:4).
Mark 1:4
- “demikianlah Yohanes Pembaptis tampil
di padang gurun dan menyerukan: ‘Bertobatlah dan berilah
dirimu dibaptis dan Allah akan mengampuni dosamu.’”.
Hal-hal yang
perlu diperhatikan dalam persoalan ini:
a) Berbeda dengan semua orang lain, yang mengaku
dosa pada saat dibaptis oleh Yohanes Pembaptis, Yesus tidak mengaku dosa (Mat
3:6,13-17).
Mat 3:6,13-17
- “(6) Lalu
sambil mengaku dosanya mereka dibaptis oleh Yohanes di sungai Yordan.
... (13) Maka datanglah Yesus dari Galilea ke Yordan kepada Yohanes untuk
dibaptis olehnya. (14) Tetapi Yohanes mencegah Dia, katanya: ‘Akulah yang perlu
dibaptis olehMu, dan Engkau yang datang kepadaku?’ (15) Lalu Yesus menjawab,
kataNya kepadanya: ‘Biarlah hal itu terjadi, karena demikianlah sepatutnya kita
menggenapkan seluruh kehendak Allah.’ Dan Yohanespun menurutiNya. (16) Sesudah
dibaptis, Yesus segera keluar dari air dan pada waktu itu juga langit terbuka
dan Ia melihat Roh Allah seperti burung merpati turun ke atasNya, (17) lalu
terdengarlah suara dari sorga yang mengatakan: ‘Inilah AnakKu yang Kukasihi,
kepadaNyalah Aku berkenan.’”.