Kuasa hukum HKBP Pondok Timur Indah Bekasi, Saor Siagian, membantah jika ibadah yang dilakukan jemaat HKBP setiap hari Minggu dengan cara berjalan bersama sejauh 3 kilometer menuju tempat ibadah sebagai upaya provokasi. Ia menegaskan, prosesi jalan bersama dilakukan karena faktor keamanan.
"Ini salah satu cara kami agar merasa lebih dekat, lebih kenal teman, lebih aman, dan lebih kuat dengan cara konvoi. Untuk pulang-pergi kami perlu waktu satu jam," ujar Saor saat dihubungi Kompas.com, Jumat (17/9/2010).